Minggu, 16 Agustus 2015

Pelatihan Kerajinan Souvenir Berbahan Kain Flanel di Desa Dukuhsari

Dalam rangka menumbuhkan minat warga terhadap kewirausahaan yang terdapat di wilayah Desa Dukuhsari Kecamatan Jabon kabupaten Sidoarjo, kami Mahasiswa KKN-T Universitas Muhammadiyah Sidoarjo bekerjasama dengan Ibu Ye (Selaku Pemilik Posko KKN yang kami tempati) menyelenggarakan Pelatihan Kerajinna Souvenir Berbahan Kain Flanel yang bertujuan untuk membekali SDM dengan keterampilan  di bidang pembuatan Souvenir Pernikahan. 

Pelatihan ini akan dilaksanakan pada tanggal 16 Agustus dengan jumlah seluruh peserta sebanyak 18 orang yang berasal dari lingkungan sekitar Posko kami.

Materi pelatihan meliputi pemahaman bahan baku, peralatan desain dan praktek pembuatan Souvenir Berbahan Kain Flanel, yang akan disampaikan dalam 3 jam pelajaran dengan metode pembelajaran berupa teori sebanyak 25% dan praktek sebanyak 75%. 

Kami berharap Pelatihan ini menjadi sebuah peluang usaha baru di Desa Dukuhsari, karena hanya dengan modal 45 ribu s/d 200 ribu dan potensi keuntungan hingga 35% s/d 60% peluang usaha rumahan ini sangat mudah dijalankan khususnya bagi ibu - ibu rumah tangga yang berada di rumah sambil mengurusi anak-anak yang mencoba ber-wirausaha atau wanita karir yang ingin memeperluas kreatifitasnya dibidang souvenir pernikahan.





Categories:

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Copyright © KKN DUKUHSARI | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | BTheme.net      Up ↑